Gempa Magnitudo 4,5 Guncang Wilayah Bantul dan Gunungkidul, Berpusat di Barat Daya Pacitan

- 16 Januari 2022, 14:13 WIB
Penjelasan BMKG terkait gempa M4,5 di wilayah Gunungkidul dan Bantul, Minggu 16 Januari 2022.
Penjelasan BMKG terkait gempa M4,5 di wilayah Gunungkidul dan Bantul, Minggu 16 Januari 2022. /tangkapan layar BMKG.

Media Purwodadi – Gempa berkekuatan M4,5 mengguncang wilayah Bantul dan Gunung Kidul pada Minggu, 16 Januari 2022.

Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa ini memiliki parameter dengan M4,5. Episenter gemmpa bumi ini terletak pada koordinat 9.01 LS dan 110.82 BT atau tepatnya berlokasi di laut dengan jarak 97 kilometer wilayah barat daya Pacitan, Jawa Timur.

Gempa yang terjadi di wilayah Gunung Kidul dan Bantul ini termasuk pada jenis gempa II MMI. Getarannya dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.

Baca Juga: Kode Redeem FF Senin, 17 Januari 2022 : Bikin Permainan Seru, Jangan Lupa Klaim Malam Ini

Dari lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi ini merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas subduksi.

Kepala Stasiun Geofisika BMKG Sleman, Ikhsan mengatakan hingga pukul 13.55 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa atau aftershock.

“Kami rekomendasikan kepad amasyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh pada isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” jelas Ikhsan pada siaran pers BMKG, Minggu 16 Januari 2022.

Baca Juga: Prediksi dan Link Live Streaming Final Piala Super Spanyol, Real Madrid vs Athletic Bilbao Dini Hari Nanti

Tidak hanya itu, Ikhsan mengimbau kepada masyarakat sekitar agar menghindari bangunan yang retak atau rusak akibat gempa.

Halaman:

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x