Korban Penculikan Dapatkan Perawatan Terbaik, Kapolri Beri Instruksi Segera Tuntaskan Kasus Ini

3 Januari 2023, 21:33 WIB
Sosok pelaku penculikan anak perempuan 6 tahun bernama Malika yang hilang selama 26 hari akhirnya berhasil dibekuk polisi. /Kapolri Perintahkan Kapusdok Berikan Perawatan Terbaik untuk Anak Perempuan Korban Penculikan di Gunung Sahari

 

Media Purwodadi - Seorang anak perempuan bernama Malika yang masih berusia 6 tahun menjadi korban penculikan.

Aparat Polres Metro Jakarta Pusat berhasil menangkap pelaku penculikan atas diri Malika di Tangerang Selatan.

Saat ditangkap, petugas juga menemukan sosok Malika yang dikabarkan telah hilang selama 26 hari.

Baca Juga: Breaking News : Kota Jayapura Papua Kembali Diguncang Gempa Dengan Magnitudo 5.2

Malika sendiri diculik oleh seorang pemulung yang diketahui kini sudah ditahan oleh pihak kepolisian.

Pasca penangkapan pelaku tersebut, polisi turut membawa Malika ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Di RS Polri Kramat Jati ini, Malika menjalani pemeriksaan oleh tim dokter mengingat sudah 26 hari bersama sang pemulung, yang tak lain penculiknya.

Di sela waktunya, Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran mengunjungi korban di rumah sakit tersebut.

"Memastikan kondisi Malika pasca dibawa kabur. Haknya bagai seorang anak dipastikan bisa dipenuhi," ujar Fadil Imran di RS Polri Kramat Jati, Selasa, 3 Januari 2022.

Selanjutnya, Malika akan ditangani dengan baik. Bahkan, Irjen Pol Fadil Imran mengubgkapkan, pihak kepolisian berkoordinasi dengan lembaga terkait. Salah satunya Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).

"Bapak Kapolri sudah memerintahkan Kapusdok untuk memberikan perawatan semaksimal mungkin, baik fisik maupun psikologis," tutur Irjen Pol Fadil Imran, seperti yang dikutip dari PMJ News.

Kapolda Metro Jaya ini juga turut menjelaskan, Malika sudah mendapat penanganan dari dokter anak dan psikiatri forensik sejak Selasa, 3 Januari 2023.

Pihaknya juga turut berharap agar Dia Malika cepat sembuh seperti sediakala.

"Ini menjadi pelajaran bagi kita semua agar jangan mudah percaya kepada orang asing. Selain itu, sekaligus memastikan bahwa negara hadir untuk memenuhi hak anak Indonesia tanpa pandang bulu," ungkapnya.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Momen Hari Raya Galungan bagi Umat Hindu, Bagikan Segera untuk Keluarga atau Kolega Anda

Pihak Polri sendiri memastikan bahwa akan memberikan perawatan terbaik hingga pulih kepada seorang anak perempuan yang menjadi korban penculikan di Jakarta Pusat.

"Langsung ditangani oleh Rumah Sakit Bhayangkara untuk diberikan trauma healing, perawatan fisik dan psikis sampai sembuh," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada para wartawan, Jakarta, Selasa, 3 Januari 2023.

Dedi menyebutkan, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah memberikan instruksi kepada RS Polri untuk memberikan perawatan terbaik kepada anak tersebut.

Untuk seluruh biayanya, Dedi juga menjelaskan semua ditanggung oleh Polri.

"Biayanya semua ditanggung oleh Polri. Perintah Pak Kapolri langsung, dirawat sampai sembuh fisik dan psikisnya. Semua biaya perawatan dibiayai oleh Polri," ujar Dedi.

Baca Juga: Indonesian Idol 2023 Hadir Warnai Dunia Hiburan di Layar Televisi, Inilah Nama 11 Juri dan Nama Pesertanya!

Kapolri juga telah menginstruksikan kepada jajaran Polda Metro Jaya agar menuntaskan kasus penculikan terhadap anak tersebut sampai tuntas.

"Kepada pihak keluarga tetap tenang dan proses penyidikan tetap menjadi atensi pimpinan untuk ditindaklanjuti sampai tuntas," ucap Dedi.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, anak perempuan 6 tahun bernama Malika menjadi korban penculikan.

Insiden penculikan ini terjadi si kawasan Gunung Sahari, Jakarta Pusat. Selama 26 hari, Malika bersama pelaku yang berprofesi sebagai pemulung.

Hingga akhirnya, korban berhasil ditemukan polisi saat bersama pelaku dalam gerobaknya di wilayah Tangerang Selatan.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler