Pasca Insiden Kecelakaan KA Brantas vs Truk Trailer di Jembatan Madukoro Semarang, Sopir Dilarikan ke RS

- 18 Juli 2023, 22:26 WIB
Detik-detik kecelakaan antara KA Brantas vs Truk Trailler di Perlintasan Madukoro, Kota Semarang.
Detik-detik kecelakaan antara KA Brantas vs Truk Trailler di Perlintasan Madukoro, Kota Semarang. /

Media Purwodadi - Peristiwa kecelakaan kereta api dengan sebuah truk trailler di pintu perlintasan Madukoro, Semarang terjadi pada Rabu, 18 Juli 2023.

Peristiwa kecelakaan ini terjadi antara KA Brantas dengan truk trailler yang mengakibatkan ledakan dan kebakaran.

Insiden kecelakaan ini langsung segera ditangani petugas Damkar Kota Semarang untuk memadamkan api.

Baca Juga: Tersebar di Media Sosial, Kereta Api Tabrak Truk Trailler Hingga Terjadi Ledakan

Beruntung, insiden tersebut terjadi tepat di depan Kantor Damkar Kota Semarang, sehingga petugas Damkar langsung memadamkan api membakar beberapa gerbong KA Brantas.

Menurut Petugas Jalan Lintasan Agus, yang berada di lokasi kejadian, membenarkan adanya insiden kecelakaan antara KA Brantas dengan truk trailler.

Dari informasi yang disampaikan, insiden kecelakaan ini terjadi pada pukul 19.32 WIB.

"Melaporkan bahwa terjadi laka antara KA Brantas jurusan Pasar Senen - Blitar dengan truk trailler di pintu perlintasan Jalan Madukoro," jelas Agus.

Menurut Agus, petugas palang perlintasan KA sudah membunyikan semboyan kepada masinis bahwa ada truk mogok, namun karena jaraknya dekat, tabrakan tidak bisa dihindarkan.

Kereta api menyambar kepala truk hingga merangsek menuju ke dalam jembatan. Setelah itu terdengar suara ledakan.

Hingga akhirnya, muncul api dari bagian bawah rel KA hingga menghanguskan beberapa gerbong.

Beruntung, petugas Damkar langsung melakukan pemadaman api. Diketahui, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Sementara itu, Manajer Humas KAI Daop 4 Semarang Ixfan Hendri Wintoko mengatakan, KA yang mengalami kecelakaan ini bernama KA Brantas dengan tujuan Jakarta Pasar Senen - Blitar.

Sementara truk trailler mengangkut alat berat yang kebetulan mogok di pintu perlintasan sesaat sebelum KA Brantas melintas dari arah barat ke timur.

"Saat ini kita sedang menunggu evakuasi truk traillernya dengan mobil derek. Otomatis ini akan menganggu perjalanan KA lainnya. Ada 6 perjalanan KA yang akan melintas seperti KA Kaligung, Kamandaka, Brantas dari arah Jakarta," kata Ixfan.

"Kemudian dari arah timur yakni KA Gumarang dan KA Kertajaya dari Surabaya Pasar Turi dan KA Brantas dari Blitar," terangnya.

Ixfan menuturkan, rangkaian KA Brantas ini membawa satu KA Eksekutif dan 6 KA Ekonomi.

Ambulan Hebat Semarang membawa korban yakni sopir truk ke rumah sakit terdekat.
Ambulan Hebat Semarang membawa korban yakni sopir truk ke rumah sakit terdekat.

Satu Cidera

Dari keterangan yang dihimpun, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Masinis dan kru selamat. Sementara para penumpang diidentifikasi mengalami shock.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kabupaten Grobogan dari BMKG Untuk Rabu 19 Juli 2023, Sudah Tahu Belum?

Menurut sumber dari BPBD Provinsi Jawa Tengah, penanganan terhadap korban yang mengalami cidera fraktur telah dilakukan oleh Ambulan Hebat yang dikerahkan.

Termasuk korban sopir truk yang sempat loncat sebelum kejadian sudah dievakuasi ke RS terdekat.

Saat ini, tahapan yang dilakukan KAI Daop 4 Semarang yakni menunggu kereta penyelamat untuk mengamankan jalur hilir dan hulu pasca insiden kecelakaan tersebut.***

Editor: Agung Tri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah