Pelaku Percobaan Perampokan Tetangga Sendiri, Begini Kata dan Sikap Michael Rendy

- 10 Juli 2023, 16:09 WIB
Selebgram Semarang Michael Rendy saat memberikan permyataan resmi terkait kejadian percobaan perampokan di rumahnya.
Selebgram Semarang Michael Rendy saat memberikan permyataan resmi terkait kejadian percobaan perampokan di rumahnya. /Instagram @michaelrendyw

Media Purwodadi - Paska insiden percobaan perampokan di rumah Selebgram Michael Rendy W dan Lizzebeth, pelaku akhirnya tertangkap.

Terungkap jika pelaku adalah tetangganya sendiri yang kemudian diamankan di Polsek Tugu.

Michael Rendy yang dalam pernyataannya mengatakan bahwa dirinya sudah memaafkan pelaku.

Baca Juga: Pasangan Selebgram Asal Semarang Nyaris Jadi Korban Perampokan, Michael Rendy Sempat Berduel dengan Pelaku

Namun, proses hukum tetap akan ditempuhnya. Bahkan, ia telah melaporkan ke Polsek Tugu atas peristiwa percobaan perampokan yang menimpanya itu.

"Jujur dengan segenap hati, aku sudah maafkan engkohnya (pelaku) itu karena dia punya dua anak dan istri," kata Michael Rendy dalam unggahan video pernyataan di Instagram pribadinya.

Michael Rendy mengatakan proses hukum tetap berlaku demi keadilan, pasalnya sang istri yakni Lizziebeth atau Lizzie mengalami trauma.

"Tetapi jalur hukum tetap kita tempuh demi keadilan yang nanti polisi akan tetapkan. Kenapa? Karena jujur istriku trauma atas kejadian yang terjadi tadi pagi," ujar Michael Rendy.

Kejadian percobaan perampokan itu terjadi di rumah Michael Rendy di bilangan Perumahan Graha Padma, Tugu, Semarang.

Michael Rendy dalam pernyataan tersebut tampak dibalut dengan perban pada telinga kanannya.

Selain itu, tangannya juga turut dibalut perban karena mengalami luka akibat pisau yang dibawa pelaku sebagai sarana mengancam korbannya.

Mertua Shock

Sementara itu, ibu mertua Michael Rendy, Tri Hartati atau yang kerap disapa Mama Cetar ini mengaku sedih dengan peristiwa yang dialami anak dan menantunya itu.

Dalam unggahan video di Instagram kakak ipar Michael Rendy, Ling Ling Leanti, Mama Cetar terlihat diberitahu pelan-pelan terkait kejadian itu.

"Rumahnya Iing (Lizzie) dan Rendy kerampokan. Udah selesai, Rendy-nya luka-luka," kata Ling Ling saat memberikan penjelasan kepada Mama Cetar.

Berulang kali Mama Cetar mengungkapkan Ya Allah saat mendengarkan cerita Ling Ling dan adiknya.

Ekspresi Tri Hartati, ibunda Lizzie saat tahu anak dan menantunya jadi korban percobaan perampokan.
Ekspresi Tri Hartati, ibunda Lizzie saat tahu anak dan menantunya jadi korban percobaan perampokan. Instagram @ling_lingleanti
Bahkan, Mama Cetar terlihat kaget saat tahu pelaku perampokan adalah tetangga Michael Rendy dan Lizzie sendiri.

Hingga akhirnya, Tri Hartati menangis dan berharap keduanya pindah rumah saja.

Pelaku Terjerat Hutang

Dalam unggahan Instagram Michael Rendy juga terekam dialog antara dirinya dengan pelaku yang di-blur saat pengambilan gambar.

Saat ditanya, pelaku mengaku bahwa dirinya nekat hendak merampok keluarga Michael Rendy karena terjerat banyak hutang.

Saat Michael Rendy menduga jika istri pelaku terlibat, pelaku mengungkapkan bahwa istri dan dua anaknya tengah liburan di Jakarta.

Momen menyentuh Michael Rendy memaafkan pelaku dengan cara memeluk tetapi proses hukum tetap berjalan.
Momen menyentuh Michael Rendy memaafkan pelaku dengan cara memeluk tetapi proses hukum tetap berjalan. Instagram @michaelrendyw

"Harusnya bilang baik-baik kepada saya, bukan seperti ini. Sejak kapan sudah merencanakan ini?" tanya Michael Rendy kepada pelaku.

Meski telah memaafkan, namun Michael Rendy tetap melaporkan ke polisi karena pelaku membuat Lizzie yang tengah hamil anak kedua itu trauma.

Bukti memaafkan itu terlihat saat Rendy datang ke Polsek Tugu dan memeluk pelaku tanpa sungkan.***

Editor: Agung Tri

Sumber: Instagram @michaelrendyw


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah