Istri Kaesang Pangarep Wariskan Ini untuk Sang Anak, Erina Gudono : Aku Simpan untuk Dipakai di Masa Depan

- 4 Januari 2023, 19:49 WIB
Erina Gudono saat menggunakan cunduk mentul berjumlah 5 buah dalam prosesi panggih pasca akad nikah di Yogyakarta, 10 Desember 2022 lalu.
Erina Gudono saat menggunakan cunduk mentul berjumlah 5 buah dalam prosesi panggih pasca akad nikah di Yogyakarta, 10 Desember 2022 lalu. /Instagram @erinagudono.

Media Purwodadi - Istri Kaesang Pangarep yakni Erina Gudono benar-benar menjadi istri teladan.

Belum genap satu bulan pernikahan mereka, Erina Gudono rupanya sudah mempersiapkan warisan untuk sang anak.

Erina Gudono yang juga menantu Presiden RI Joko Widodo ini telah menyimpan benda berharga untuk warisan masa depan sang anak.

Baca Juga: Anggota PPK se Kabupaten Grobogan Dilantik Hari Ini, Bupati Sri Sumarni Berikan Banyak Pesan

Benda tersebut ternyata cunduk mentul alias kembang goyang yang biasa dipergunakan sebagai aksesoris dalam pernikahan adat Jawa.

Aksesoris cunduk mentul yang diwariskan Erina Gudono adalah yang dipakainya saat akad nikah di Yogyakarta pada tanggal 10 Desember 2022 lalu.

Apa yang dilakukan Erina Gudono ini rupanya mengikuti jejak sang mertua yakni Iriana Jokowi.

Dari unggahan pada story Instagram pribadinya @erinagudono, Selasa 3 Januari 2023, Erina menceritakan tentang cunduk mentul itu.

"Iya.. cunduk mentul dan aksesoris basahan dan solo putri pagi itu milik ibu Iriana. Sama dengan dulu dipakai Mbak Selvi dan Mbak Ayang," kata Erina Gudono.

Halaman:

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: Instagram @erinagudono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x