Lirik Lagu Qasidah Kota Santri, Cover Duo Ageng Music dan Jadi Trending di YouTube

- 12 April 2022, 09:15 WIB
Duo Ageng Populerkan Lagu Qasidah Kota Santri.
Duo Ageng Populerkan Lagu Qasidah Kota Santri. /Tangkapan layar YouTube Ageng Music Official

Media Purwodadi – Lagu Qasidah populer yakni Kota Santri kembali viral di tengah masyarakat.

Setelah menjadi populer di tahun 80'an, lagu ini kembali populer lewat cover yang dilakukan oleh Duo Ageng berkolaborasi dengan Ageng Music.

Video musik untuk lagu Kota Santri ini juga menjadi trending di jajaran music YouTube pada peringkat ke 24.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta, Selasa 12 April 2022 : Aldebaran Yakin Bakal Mengalahkan Pengacara Amar Mahendra

Kota Santri merupakan lagu Qasidah yang dipopulerkan oleh Nasida Ria dan diciptakan oleh Suhaimi, yang dirilis pada era tahun 80’an.

Pada lirik lagu Kota Santri ini bercerita tentang suasana keseharian di sebuah kota santri, di mana para penghuninya digambarkan berjalan hilir mudik membawa kitab suci.

Melalui penelusuran Media Purwodadi, lagu Kota Santri, dipopulerkan kembali oleh Duo Ageng featuring Ageng Music, telah dirilis pada Senin, 4 April 2022 di kanal YouTube Ageng Music Official.

Lagu ini tetap populer dari generasi ke generasi, hingga banyak di cover oleh sejumlah deretan musisi Tanah Air.

Berikut lirik lagu Kota Santri dinyanyikan oleh Duo Ageng featuring Ageng Music

Suasana di kota santri
Asik senangkan hati
Suasana di kota santri
Asik senangkan hati

Tiap pagi dan sore hari
Muda mudi berbusana rapi
Menyandang kitab suci
Hilir mudik silih berganti
Pulang pergi mengaji

Duhai ayah ibu berikanlah izin daku
Untuk menuntut ilmu pergi ke rumah guru
Mondok di kota santri banyak ulama kiai
Tumpuan orang mengaji, mengkaji ilmu agama
Bermanfaat di dunia menuju hidup bahagia
Sampai di akhir masa

Suasana di kota santri
Asik senangkan hati
Suasana di kota santri
Asik senangkan hati

Tiap pagi dan sore hari
Muda mudi berbusana rapi
Menyandang kitab suci
Hilir mudik silih berganti
Pulang pergi mengaji

Baca Juga: Rumah Dua Guru Ngaji di Kabupaten Kendal Ini Bakal Diperbaiki Dengan Prorgam RTLH, Ganjar :

Asik senangkan hati
Suasana di kota santri
Asik senangkan hati
Suasana di kota santri

Asik senangkan hati
Suasana di kota santri
Asik senangkan hati

Demikian lirik lagu Kota Santri yang pernah dipopulerkan oleh grup Nasida Ria.

Lagu tersebut juga telah dicover Duo Ageng featuring Ageng Music dan video musiknya masuk ke jajaran trending YouTube di peringkat 24.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: YouTube Ageng Music Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah