Resep dan Cara Membuat Otak Otak, Menu Camilan Sehat dan Ide Jualan Anda di Rumah

- 5 Desember 2022, 11:45 WIB
Resep menu otak otak, cocok untuk camilan keluarga dan ide jualan Anda di rumah.
Resep menu otak otak, cocok untuk camilan keluarga dan ide jualan Anda di rumah. /tangkapan layar Instagram @masaktv

Media Purwodadi – Menu camilan yang sehat menjadi menu yang bisa dimakan oleh semua orang. Biasanya, orang Indonesia lebih suka makan camilan yang digoreng di minyak panas.

Salah satu camilan gorengan adalah otak otak. Makanan ini sudah familiar, lantaran banyak dijual di sudut-sudut jalan.

Namun, jika Anda punya waktu, Anda bisa membuat otak otak sendiri di rumah.

Baca Juga: Prediksi dan Link Live Streaming Madura United vs PSIS Semarang: Senin, 5 Desember 2022 Pukul 15.30 WIB

Selain menu otak otak ini bisa menjadi camilan sehat bagi keluarga Anda, makanan ini juga bisa menjadi ide jualan Anda di rumah.

Bisa menjadi ide jualan di rumah, lantaran bahan yang mudah didappatkan dan juga budget yang dikeluarkan tidak terlalu banyak.

Berikut resep dan cara membuat otak otak yang bisa Anda jadikan cemilan sehat bersama keluarga Anda ;

Bahan :

150 gram tepung tapioka
70 gram tepung terigu protein sedang
2 siung bawang putih (haluskan)
150 mL air
50 gram ikan tenggiri giling
1 butir telur
1 batang daun bawang yang sudah diiris
Garam secukupnya
Lada secukupnya
Kaldu secukupnya

Cara membuat :

1. Campurkan tepung terigu, bawang putih, air, dan garam, serta lada dan kaldu jamur di dalam panci, lalu masak hingga mengental

2. Setelah mengental, dinginkan sebentar lalu masukkan telur dan ikan tenggiri giling, lalu aduk rata

3. Siapkan mangkok, campurkan adonan tadi dengan tepung tapioka, soda kue dan bawang lalu aduk rata

Baca Juga: Hadapi Madura United Sore Ini, PSIS Semarang Optimis Raih Tiga Poin Sesuai Misi

4. Setelah rata, bentuk memanjang dan tiriskan

5. Rebus otak otak hingga matang, lalu tiriskan

6. Siapkan minyak untuk menggoreng, lalu goreng otak otak hingga garing dan sajikan dengan saus sambal

Itulah resep dan cara membuat otak otak, camilan sehat untuk keluarga Anda di rumah. Selain jadi camilan, otak otak ini bisa menjadi ide jualan Anda di rumah. Selamat mencoba!***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: Instagram @masak.tv


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x