Rumah Keluarga Miskin di Grobogan Ini Diusulkan Bantuan RTLH Bankeuprov 2023, Dinsos Minta Desa Daftarkan BPJS

- 7 Juni 2023, 15:37 WIB
Daryanti saat menerima kedatangan Kepala Dinas Sosial Grobogan, Edy Santoso dan Pemdes Karangrayung.
Daryanti saat menerima kedatangan Kepala Dinas Sosial Grobogan, Edy Santoso dan Pemdes Karangrayung. /Hana Ratri

Media Purwodadi - Dinas Sosial Kabupaten Grobogan mengecek langsung rumah keluarga miskin milik Marmin di Desa Karangsono, Kecamatan Karangrayung, Rabu 7 Juni 2023.

Kedatangan Kepala Dinas Sosial Edy Santoso ini didampingi oleh perwakilan Pemdes Karangsono yakni Sekretaris Desa Ali Daryanto.

Saat meninjau rumah berbahan baku bambu yang sudah lapuk ini, Sekdes Karangsono, Ali Daryanto menjelaskan, keluarga Marmin sudah diusulkan masuk dalam bantuan RTLH Bankeuprov Jateng 2023.

Baca Juga: Ditinggal Panen Padi di Sawah, Rumah Milik Warga di Purwodadi Grobogan Ludes Terbakar

"Tim dari Disperakim Jateng sudah melakukan verifikasi lapangan. Saat ini tinggal menunggu realisasinya saja," ungkap Ali Daryanto, kepada wartawan.

Ali Daryanto menjelaskan, jika program RTLH ini tidak terealisasi, maka pilihan kedua yang akan dilakukan adalah bedah rumah dengan sumber anggaran dari Dana Desa.

"Keluarga Pak Marmin menjadi salah satu prioritas kami. Ada 9 keluarga lain yang juga kami usulkan untuk mendapatkan bantuan RTLH dari Provinsi," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Grobogan, Edy Santoso meminta pihak desa untuk segera mendaftarkan BPJS Kesehatan PBI untuk keluarga tersebut.

"Karena selama ini keluarga Pak Marmin ini belum terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan PBI," ujar Edy Santoso.

Halaman:

Editor: Agung Tri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x