Sungai Tuntang Meluap, Pengendara yang Melintas di Jembatan Gubug Diminta Hati Hati

- 29 Maret 2023, 08:13 WIB
Limpasan Sungai Tuntang yang naik ke jalan raya menyebabkan pengendara mesti berhati-hati saat melintas.
Limpasan Sungai Tuntang yang naik ke jalan raya menyebabkan pengendara mesti berhati-hati saat melintas. /

Media Purwodadi - Peristiwa banjir terjadi di Kabupaten Grobogan pada Selasa, 28 Maret 2023 dan menggenangi lima desa di Kecamatan Kedungjati, Kabupaten Grobogan. Warga pun mulai mengeluhkan kondisi banjir yang telah menggenangi lima desa di Grobogan, Jawa Tengah.

Peristiwa banjir juga menggenangi beberapa wilayah di Kecamatan Gubug, terutama akses di jalan Raya Semarang-Purwodadi.

Hingga kini, banjir masih menggenangi Jembatan Gubug akibat limpasan Sungai Tuntang.

Baca Juga: BABYMETAL Bakal Hibur Penggemar di Indonesia. Cek Segini Tarif Tiket Masuk Konsernya!

Dari data yang diperoleh Media Purwodadi, banjir mulai masuk ke jalan raya, tepatnya di Bundaran Simpang Tiga Gubug pada pukul 03.30 WIB, Rabu, 29 Maret 2023.

Ketinggian banjir yang menggenangi jalur tersebut yakni antara 20-50 centimeter.

"Masih ada genangan akibat limpasan Sungai Tuntang di jalan raya," ujar Kasi Kedaruratan BPBD Grobogan, Masrikan, saat dikonfirmasi, Rabu, 29 Maret 2023.

Halaman:

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: BPBD Grobogan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x