Tabrakan Dengan Truk di Depan Koramil Ngaringan Grobogan, Pemotor Asal Solo Meninggal Dunia

- 15 Februari 2023, 16:56 WIB
Ilustrasi - Kecelakaan di depan Koramil Ngaringan, Grobogan.
Ilustrasi - Kecelakaan di depan Koramil Ngaringan, Grobogan. /PIXABAY/Clker-Free-Vector-Images

Media Purwodadi - Bertabrakan dengan truk dari arah berlawanan di depan Koramil Ngaringan, Grobogan, Jawa Tengah, pengendara sepeda motor Oky Setiawan warga Gilingan, Kecamatan Banjarsari, Solo meninggal dunia, Selasa malam 14 Februari 2023.

Adapun lokasi kecelakaan lalu lintas tersebut, berdasar informasi yang dihimpun Selasa 15 Februari, berada di Jalan Raya Purwodadi-Blora tepatnya di Dusun Sedangmulyo, Desa/Kecamatan Ngaringan.

Korban Oky (27) mengendarai sepeda motor Honda Supra X bernomor polisi AG 6685 VBR. Saat itu memboncengkan Eko Hadi Susilo (19), warga Desa Bangunrejo, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.

Baca Juga: Bharada E Dapat Vonis Penjara 1 Tahun 6 Bulan, Ibunda Brigadir J Minta Dukungan Semua Pihak

Sepeda motor yang dinaiki Oky bersama Eko melaju dari arah timur menuju ke barat di Jalan Raya Purwodadi-Blora. Oky mengendarai sepeda motor dengan dengan kecepatan sedang.

Dari arah berlawanan atau dari arah barat melaju truk Mitsubishi bernomor polisi K 8594 NY yang dikemudikan oleh Nunung Widodo (27), warga Desa Cokrowato, Kecamatan Todanan, Blora.

Terlalu ke Kanan

Baca Juga: Puluhan Tahun Jalan di Grobogan Ini Rusak Parah, Pasca Betonisasi Warga Ucapkan Ini untuk Ganjar Pranowo

Entah kenapa, saat sampai di depan Koramil Ngaringan, Desa/Kecamatan Ngaringan, sepeda motor yang dikendarai Oky terlalu ke kanan sehingga masuk jalur truk yang didepannya.

Jarak yang terlalu dekat, sehingga tabrakan tak terhindarkan antara truk yang dikemudikan oleh Nunung Widodo dengan sepeda motor yang dikendarai Oky berboncengan dengan Eko.

Halaman:

Editor: Setiadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x