Crazy Rich Grobogan Joko Suranto Siapkan Miliaran Rupiah Buat Capres dan Cawapres Dengan Syarat Berikut Ini

- 12 Mei 2023, 11:08 WIB
Crazy Rich Grobogan Joko Suranto pada saat berkunjung ke Pasar Sedadi, Kecamatan Penawangan sebelum Idul Fitri 2023 lalu.
Crazy Rich Grobogan Joko Suranto pada saat berkunjung ke Pasar Sedadi, Kecamatan Penawangan sebelum Idul Fitri 2023 lalu. /Hana Ratri

Media Purwodadi - Crazy Rich Grobogan, Joko Suranto kembali memberikan kabar heboh. Pria asal Desa Jetis, Kecamatan Karangrayung, Kabupaten Grobogan ini menyiapkan uang miliaran rupiah.

Uang miliaran rupiah ini disiapkan Joko Suranto untuk mendukung Calon Presiden dan Wakil Presiden dari Parpol pengusung yang namanya diumumkan sebagai Balon Capres dan Cawapres pada Pemilu 2024.

Kepada para wartawan pada Jumat, 12 Mei 2023, Joko Suranto mengungkapkan uang miliaran tersebut disiapkan untuk Capres atau Parpol pengusung yang mengumumkan Balon Cawapres.

Baca Juga: Jumat Istimewa, Jajaran Polsek Tawangharjo Ajak Para Petani Sarapan Bareng di Area Persawahan

"Saya siapkan buat Calon Presiden atau Parpol pengusung yang mengumumkan Bacawapres (Bakal Calon Wakil Presiden) pertama kali," ujar Joko Suranto.

"Tidak ada tendensi politik dan saya mensuport tujuannya supaya masyarakat segera mengetahui siapa saja bakal calon Presiden dan wakil Presiden 2024 mendatang," jelasnya kepada para wartawan.

Joko Suranto yang sempat membuat heboh publik lantaran membangun jalan di kampung halamannya yang berada di Desa Jetis, Kecamatan Karangrayung ini menjelaskan, dengan segeranya diumumkan Calon Wakil Presiden 2024 mendatang, maka masyarakat akan semakin cepat memiliki calon presiden dan wakil presiden.

"Dengan begitu juga tidak akan membuat masyarakat berlarut-larut dalam dunia politik yang 'gelap'," ujar Joko Suranto.

"Artinya, tidak akan ada kisruh politik yang menghalalkan segala cara seperti black Campaign" lanjut Crazy Rich Grobogan, Joko Suranto usai menggelar Jumat berkah ini.

Halaman:

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x