Bupati Pemalang Terjaring OTT KPK di Jakarta, Ganjar Pranowo : “Ini Peringatan Untuk Semuanya!”

- 11 Agustus 2022, 21:50 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo berikan reaksi atas Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo yang terjaring OTT di Jakarta, Kamis 11 Agustus 2022.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo berikan reaksi atas Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo yang terjaring OTT di Jakarta, Kamis 11 Agustus 2022. /dok Media Purwodadi / Wahyu Prabowo


Media Purwodadi – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo memberikan tanggapan terkait Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo yang terkena Operasi Tangkap Tangan atau OTT oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Menurut Ganjar Pranowo, pihaknya telah mengingatkan kepada seluruh Bupati atau Walikota yang menjabat di wilayah Jawa Tengah agar tidak terlibat dalam tindak kejahatan korupsi.

Dalam suatu acara yang digelar di Hotel Tentrem Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyatakan sikap menyayangkan terhadap penangkapan Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo, yang terkena OTT KPK tersebut.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok Jum'at 12 Agustus 2022 Libra, Scorpio dan Sagitaris: Kesuksesan Membuat Orang Lain Iri

“Saya selalu ingatkan karena sebenarnya kerjasama kita dengan para penegak hukum, dengan KPK itu sudah terlalu sering,” ungkap Ganjar Pranowo, Kamis, 11 Agustus 2022, di hadapan para wartawan.

“Hati-hati ya di Jawa Tengah ada yang umpama jual beli jabatan, ada lhi di Jawa Tengah yang main proyek, ada lho yang seperti ini, kira-kira yang jahat. Nah, pada saat itu kita harus melakukan kontrol diri,” tambah Ganjar Pranowo.

Ganjar Pranowo menjelaskan, saat ini Kabupaten Pemalang ada pendampingan langsung dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, yakni penunjukan Sekretaris Daerah baru karena yang sebelumnya mengundurkan diri setelah terlibat dalam kasus korupsi dan ditetapkan tersangka oleh kepolisian.

“Kami kemarin lagi mendampingi di sana dari problem yang dihadapi Sekda-nya. Kemudian, kami coba intens, saya tidak tahu kalau kemudian akan terjadi hal ini,” ungkap Ganjar Pranowo.

Ganjar menyebut, terkait OTT Bupati Pemalang yang terjadi di Gedung DPR, Ganjar Pranowo mengatakan komunikasi tentang bisnis yang berujung pada usulan kebijakan, kerap berpotensi pada tindakan rasuah.

“Ini peringatan untuk semuanya, sudahlah hentikan semuanya kejahatan model seperti itu. Saya tidak tahu mungkin di antara mereka juga berkomunikasi urusan bisnis, yang lari pada kebijakan dan sudah terlalu banyak sih beberapa kasus muncul,” ungkap suami dari Siti Atikoh ini.

“Umpama mungkin mengajukan usulan didampingi, mendapatkan fee, yang seperti itu biasanya (masuk ke ranah potensi korupsi),” tambah Ganjar.

Baca Juga: Sertijab Lingkungan Polres Grobogan, AKP Deni Prasetyo Dilantik Jadi Kasatlantas Gantikan AKP Sri Martini

Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo terjerat OTT di Gedung DPR Jakarta pada Kamis, 11 Agustus 2022. Selain Mukti Agung Wibowo, terdapat puluhan orang yang ikut diamankan dalam OTT tersebut.

Hingga kini, KPK belum mengumumkan secara resmi status hukum para pihak yang diamankan dalam OTT tersebut.

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyayangkan adanya OTT yang terjadi pada Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo yang terjadi di Gedung DPR Jakarta Pusat pada Kamis, 11 Agustus 2022 malam.***

Editor: Wahyu Prabowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x