9 Bahan Herbal Ini Dapat Dipergunakan Untuk Daya Tahan Tubuh

- 21 Juni 2021, 14:44 WIB
Ilustrasi bunga mawar yang dapat dijadikan bahan teh herbal.
Ilustrasi bunga mawar yang dapat dijadikan bahan teh herbal. /karolyn83/PIXABAY/

Media Purwodadi – Saat ini  terus terjadi peningkatan jumlah kasus Covid-19 di masing-masing wilayah di Indonesia. Virus Covid-19 varian delta yang berasal dari India dikabarkan memiliki risiko penularan yang lebih cepat menyebar.

Sebagai antisipasi, banyak orang melakukan cara agar daya tahan tubuh tetap terjaga sebab gejala virus corona varian delta berbeda dengan varian sebelumnya.

Dilansir dari NBC Miami, ada beberapa gejala Covid-19 varian delta. Yaitu, sakit perut, hilangnya selera makan, muntah, mual, nyeri sendi, dan gangguan pendengaran.

Meski di luar gejala tersebut, namun langkah pencegahan harus kita lewatkan untuk menjaga daya tahan tubuh agar tetap kuat.

Berikut 9 bahan herbal yang dapat diolah menjadi  makanan maupun minuman herbal untuk menjaga imunitas tubuh, yang dikutip dari Healthline.

Baca Juga: Awas. Satgas Penanganan Covid-19 Catat 464 Pasien Baru di Kabupaten Grobogan dalam Seminggu

1.    Ketumbar
Ketumbar dianggap sebagai ramuan pendingin. Selain itu, pada 2017, ketumbar dicatat sebagai bahan yang memiliki antioksidan, antikanker dan neuroprotektif.

Cara mengolah ketumbar dapat dibuat untuk sup, saus, dan salad.

2.    Daun Mint
Daun mint terkenal karena ada sensasi dingin saat dikonsumsi. Beberapa olahan daun mint yang pernah kita kenal sebagai bahan lip balm, sirup, obat batuk, permen dan juga minuman bealkohol seperti mojito.

Namun, daun mint ini juga bisa dipergunakan sebagai minyak yang dapat membantu relaksasi otot perut.

Dari studi kecil di tahun 2020, minyak pepermint yang dilepaskan pada usus kecil, secara signifikan mengurangi nyeri perut, ketidaknyamanan dan keparahan sindrom iritasi usus.

Daun peppermint ini memiliki efek antimikroba, anti-inflamnasi dan menenangkan syaraf.

Cara penggunaannya bisa dicampurkan apda teh, kapsul atau disemprotkan ke tubuh Anda.

Baca Juga: Markis Kido Meninggal Karena Serangan Jantung, Berikut Tanda-Tanda Serangan Jantung!

3.    Mawar

Sebagai tanaman popule, mawar dapat dipergunakan sebagai pengobatan herbal tradisional dengan sifat anti-inflamasi.

Mawar dapat meringankan rasa sakit, meredakan luka bakar, mengurangi depresi, mengurangi kecemasan dan meningkatkan disfungsi seksual.

Penggunaan praktis Mawar dapat dipergunakan sebagai aromaterapi dan teh harum.

4.    Lavender

Kita mengenal lavender sebagai bahan aromaterapi populer dan kerap dipergunakan sebagai bahan kosmetik atau sabun.

Lavender punya manfaat untuk mengatasi kegelisahan, depresi, insomnia, sakit kepala migrain.

Penggunaan lavender bisa dilakukan dengan penyemprotan secara topikal ke kamar mandi, ruangan atau bahkan sebagai bahan topikal seperti kosmetik dan minuman.

5.    Dill

Dill adalah ramuan kuliner yang terbukti untuk pengobatan tradisional dan memiliki sifat antioksidan, antiprotozoal, antibakteri, dan antikanker.

Di tahun 2016, sebuah studi mencatat tanaman Dill berguna untuk meredakan sakit perut dan diabetes.

Penggunaan tanaman dill dapat dilakukan dengan menambah rasa pada sup, semur, saus. Selain itu juga bisa dipergunakan untuk hiasan pada kentang, telur dadar dan bumbu acar.

Baca Juga: Ingin Berat Badan Ideal, Ikuti 6 Tips Ini

6.    Chamomile

Chamomile lebih dikenal sebagai teh yang mampu menenangkan pencernaan, saraf dan mendorong tidur nyenyak.

Ramuan ini juga membantu sejumlah besar penyakit seperti, luka, iritasi, eksim, memar, luka bakar, ruam maag, sariawan, wasir dan sejumlah penyakit lainnya.

Selain dibuat teh, Chamomile dapat diolah menjadi minyak untuk meredakan ruam, eksim, radang sendi dan sakit punggung.

7.    Lemon Verbena

Lemon verbena berfungsi sebagai antioksidan, ansiolitik atau mengurangi kecemasan, pelindung saraf, antikanker, obat bius, antimikroba, dan efek sedatif.

Lemon Verbena dapat dipergunakan sebagai obat tradisional untuk diare, perut kembung, insomnia, dan rematik.

Namun, lemon jenis ini belum sepenuhnya diteliti sebagai obat herbal yang aman dan bermanfaat bagi manusia.

8.    Chickweed

Ramuan ini mempunyai banyak kegunaan seperti mengatasi kegemukan, diabetes, infeksi kulit, peradangan, tukak lambung, kram perut, rasa sakit dan kegelisahan.

Cara menggunakannya dapat dioleskan dengan pencampuran minyak sayur, dibuat teh atau dimakan secara mentah atau dimasak.

9.    Kapulaga

Di India, Kapulaga merupakan bumbu kuliner beraroma yang kerap dipergunakan untuk masakan tradisional.

Asupan kapulaga secara signifikan dapat mengurangi kadar trigliserida pada manusia.

Itulah sembilan bahan herbal yang dapat dipergunakan untuk daya tahan tubuh saat lonjakan Covid-19 masih terus meningkat.***

Editor: Hana Ratri Septyaning Widya

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x