Bagaimana Cara Mendapatkan Keberkahan Hidup? Ikuti 5 Cara Berikut Ini Menurut Penjelasan Gus Baha untuk Anda

- 8 Agustus 2022, 13:30 WIB
Ilustrasi memanjatkan doa untuk mendapatkan keberkahan dalam hidup.
Ilustrasi memanjatkan doa untuk mendapatkan keberkahan dalam hidup. /PIXABAY


Media Purwodadi – Bagaimana cara mendapatkan keberkahan dalam hidup? Setiap orang pasti ingin menjadikan hidupnya berkah.

Keberkahan hidup merupakan suatu hal yang bernilai kebaikan. Untuk mendapatkan hidup berkah, maka seseorang harus berbuat baik dan mengamalkannya.
 
Dilansir dari Chanel YouTube Eling Gusti Gus Baha menerangkan bahwa setiap orang akan mendapatkan keberkahan hidup apabila mengamalkan beberapa hal ini.

Berikut 5 cara yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan keberkahan dalam hidup sehari-hari :

1. Mensyukuri nikmat

Allah SWT tidak memberi seseorang nikmat apabila dia tidak bersyukur dalam nikmat. Jika bersyukur maka Allah akan tambahkan nikmat.

Untuk itu hendaknya kita bersyukur kehidupan yang telah diberikan Allah SWT untuk kita.

2. Berdoa

Allah SWT tidak memberikan kemampuan pada orang yang selalu berdoa. Bagi mereka yang berdoa terus menerus maka Allah SWT akan mengabulkannya.

Kita pasti pernah meminta kepada Allah SWT namun hal berbeda yang kita dapat.

Hal tersebut merupakan perwujudan bahwa bentuk lain yang dipilihkan Allah SWT karena Allah SWT maha mengetahui yang terbaik bagi hambanya.

Baca Juga: Komunitas Senyum Anak Nusantara Chapter Grobogan Bentuk Sekolah Nusantara Membentuk Angkasa Selama 6 Bulan

3. Jiwa yang tenang

Allah SWT tidak memberikan jiwa yang tenang, kecuali kepada seseorang yang selalu tenang.

4. Istighfar

Allah SWT tidak memberikan seseorang pengampunan kecuali bagi orang yang beristighfar.

5. Taubat

Allah tidak memberikan seseorang kemampuan bertaubat kecuali Allah SWT akan menerima taubatnya.

Itulah penjelasan Gus Baha tentang bagaimana cara mendapatkan keberkahan dalam hidup manusia. Kelima cara tadi bisa Anda aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, agar hidup Anda lebih berkah dan semakin berlimpah rezeki.***

Editor: Wahyu Prabowo

Sumber: YouTube Eling Gusti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x